10 Aktris Hollywood Dengan Bayaran Termahal

Hollywood sudah melahirkan banyak aktor dan aktris terkenal yang sudah mendunia dalam beberapa film. Bahkan Hollywood merupakan industri film terbaik di dunia. Hal tersebut tidak akan terwujud tanpa ada aktris dan aktor yang berbakat.

Sebelumnya Wow Menariknya sudah memberikan daftar 10 aktor Hollywood dengan bayaran termahal, sekarang giliran para aktris cantik ini, selain memiliki talenta dan wajah yang cantik mereka juga memiliki bayaran yang sangat mahal untuk sebuah film yang dimainkannya. Dan berikut 10 aktris Hollywood dengan bayaran termahal.

10. Julia Roberts



Bayaran: US$ 10 juta / Rp 113,6 miliar
Julia Roberts adalah seorang aktris asal Amerika yang memulai karirnya pada tahun 1987 dalam beberapa film romantis dan komedi. Dia memenangkan beberapa penghargaan sepanjang karirnya karena kinerjanya yang luar biasa. Julia Roberts pernah membintangi suatu film berjudul "Mirror Mirror" yang merupakan remake dari film awalnya "Snow White". Dari film tersebut Julia Roberts mengantongi penghasilan sebesar US$ 10 juta atau setara dengan Rp 113,6 miliar.

9. Mila Kunis


Bayaran: US$ 11 juta / Rp 135 miliar
Mila sudah aktif dalam dunia film sejak tahun 1994 seperti dalam film "The Book of Eli", "Friends with Benefits" dan beberapa film lainnya. Dia sudah mengantongi banyak penghargaan yang bergengsi dan membuktikan pada dunia bahwa aktingnya dalam dunia film merupakan bakat yang luar biasa. Penghasilan dari film yang diperankannya mencapai US$ 11 juta atau Rp 125 miliar.

8. Natalie Portman


Bayaran: US 14 juta / Rp 159 miliar
Seorang bintang dalam filmnya "Black Swan" bersama Mila Kunis memiliki penghasilan mencapai US$ 14 juta atau Rp 159 miliar atas kinerjanya yang luar biasa dan sudah diakui oleh dunia. Natalie merupakan seorang Yahudi yang asal-usul nya dari Israel. Dia memulai karirnya pada tahun 1994 dengan beberapa filmnya yang pernah dia bintangi.

7. Sandra Bullock


Bayaran: US$ 14 juta / Rp 159 miliar
Sandra berhasil meraih beberapa penghargaan seperti Academy Award untuk perannya dalam film "The Blind Side" dan Golden Globe Award. Wanita dengan penghasilan mencapai US$ 14 juta atau setara dengan Rp 159 miliar sekarang membintangi film barunya yang berjudul "The Heat" yang dianggap sebagai film komedi yang paling sukses tahun 2013.

6. Charlize Theron


Bayaran: US$ 15 juta / Rp 170,4 miliar
Theron adalah seorang aktris yang terkenal di seluruh dunia karena perannya dalam film "Mighty Joe Young" dan "The Devil's Advocate". Dia memiliki kewarganegaraan ganda yaitu Afrika Selatan dan Amerika, tapi sebagian besar dia tinggal di Amerika karena syuting beberapa filmnya. Film baru lainnya yang Theron bintangi yaitu "Snow White and the Hunstman", di mana ia memerankan ratu jahat yang mendambakan awet muda.

5. Emma Stone


Bayaran: US$ 16 juta / Rp 181,8 miliar
Sejak tahun 2004, ketika film pertamanya dirilis, karir Emma meningkat secara eksponensial. Penampilan pertamanya melalui film "Superbad, "The Rocker", dan "The House Bunny". Karirnya semakin melonjak lagi karena perannya dalam film "The Amazing Spider-Man" sebagai teman dari orang yang menjadi Spider Man.

4. Jennifer Aniston



Bayaran: US$ 20 juta / Rp 227,2 miliar
Dia sukses besar dalam filmnya yang berjudul "FRIENDS" dengan akting yang sangat baik. Selain itu dia juga sukses dalam beberapa film romantisnya sekaligus film terbarunya "Horrible Bosses". Atas kinerjanya yang luar biasa, Jennifer berhasil mengantongi pendapatan sebesar US$ 20 juta atau Rp 227,2 miliar.

3. Kristen Stewart


Bayaran: US$ 22 juta / Rp 250 miliar
Penggemar big movies pasti mengenal benar aktris cantik yang satu ini, dia terkenal dalam sebuah film yang berjudul "Twilight". Tidak diragukan lagi film ini merupakan film yang paling sukses dan banyak orang di seluruh dunia yang sudah menyaksikan film romantis antara seorang manusia dan vampir ini. Keberhasilannya dalam film Twilight Saga membuat aktris muda ini berhasil mengantongi bayaran sebesar US$ 22 juta atau Rp 250 miliar.


2. Jennifer Lawrence


Bayaran: US$ 26 juta / Rp 295,4 miliar
Selain aktris yang berbakat, Jennifer Lawrence dinyatakan sebagai salah satu dari 100 orang yang paling berpengaruh oleh majalah Time dan memiliki kehormatan menjadi bintang termuda dinominasikan untuk Academy Award untuk kategori aktris terbaik. Perannya dalam film "Silver Linings Playbook" membuat dia meraih penghargaan Acamdey Award dan Golden Globe Award yang membuatnya menjadi bintang termuda sepanjang sejarah.

1. Angelina Jolie


Bayaran: US$ 33 juta / Rp 375 miliar
Bakatnya dalam dunia film membuat Angelina Jolie menjadi aktris dengan bayaran termahal yaitu sekitar US$ 33 juta atau setara dengan Rp 375 miliar. Dia merupakan putri kandung dari pemeran pria senior, Jon Voight. Angelina Jolie memulai karirnya pada tahun 1980-an, film-film terkenalnya yang pernah ia bintangi antara lain, Lana Corft: Tomb Raider, Salt, Wanted, dan Mr. & Ms. Smith.
Mau Info Bispak